Wabup Sintang Tutup Lomba Bercerita Tingkat SD/MI dan Bagikan Hadiah

Posted by : Admin Sintang Terkini May 22, 2024

Sintang-www.sintang-terkini.com-Wakil Bupati Sintang, Melkianus, S.Sos., menutup kegiatan lomba bercerita siswa Sekolah Dasar/Madrasah Ibtdaiyah tingkat Kabupaten Sintang, di Pendopo Bupati Sintang pada hari Rabu, 22 Mei 2024.

Lomba bercerita ini telah dilaksanakan selama dua hari, yaitu pada hari Selasa, 21 Mei 2024 hingga hari Rabu, 22 Mei 2024. Setelah kegiatan ini ditutup, Wakil Bupati Sintang menyerahkan hadiah kepada para pemenang lomba bercerita yakni berupa uang tunai, piala, piagam, serta beberapa hadiah lainnya.

Hadir dalam kesempatan tersebut, Anggota DPRD Kabupaten Sintang, H. Senen Maryono, Kepala Dinas Kerasipan dan Perpustakaan Kabupaten Sintang, Dra. Setina, M. Si., Ny. Rita Cendanawangi Melkianus, A.Md.Keb., dan para tamu undangan lainnya.

Wakil Bupati Sintang Melkianus menyampaikan senang dan bahagia karena lomba bercerita ini bisa selesai dilaksanakan tanpa hambatan.

“selamat kepada anak-anak yang sudah berhasil menjadi pemenang. Pesan saya kalian yang menang tetap rendah hati dan terus mengasah kemampuan. Anak-anak yang kalah juga jangan patah semangat, terus belajar, perbaiki kekurangan kalian dan tahun depan ikut lomba lagi” pesan Melkianus

“dalam perlombaan pasti ada yang menang dan kalah. Itu hal yang biasa. Bapak dan Ibu guru serta orang tua agar jangan lelah mendampingi anak-anak. Asah terus kemampuan. Dan perbanyak latihan-latihan di sekolah masing-masing atau di rumah. Pemenang itu biasanya tidak muncul tiba-tiba, tetapi melalui proses latihan, mencoba dan mencoba serta memperbaiki kemampuan diri” pesan Melkianus.

“terima kasih kepada jajaran Dinas Kearsipan dan Perpusatakaan Kabupaten Sintang yang sudah melaksanakan lomba ini. Jangan lupa tahun 2025 nanti untuk dilaksanakan lagi sehingga ada keberlanjutan. Jangan timbul tenggelam” ucap Melkianus. RILIS PROKOPIM.

RELATED POSTS
FOLLOW US